TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 12:5

Konteks
12:5 Tetapi tempat yang akan dipilih TUHAN, Allahmu 1 , dari segala sukumu sebagai kediaman-Nya y  untuk menegakkan nama-Nya z  di sana, tempat itulah harus kamu cari dan ke sanalah harus kamu pergi.

Ulangan 12:1

Konteks
Satu tempat ibadah
12:1 "Inilah ketetapan p  dan peraturan yang harus kamu lakukan dengan setia di negeri yang diberikan TUHAN, Allah nenek moyangmu, kepadamu untuk memilikinya, selama kamu hidup di muka bumi. q 

1 Tawarikh 17:12

Konteks
17:12 Dialah yang akan mendirikan i  rumah bagi-Ku dan Aku akan mengokohkan takhtanya untuk selama-lamanya. j 

1 Tawarikh 17:1

Konteks
Janji mengenai Bait Suci yang akan didirikan oleh Salomo
17:1 2 Setelah Daud menetap di rumahnya, berkatalah ia kepada nabi Natan: "Lihatlah, aku ini diam dalam rumah dari kayu aras, padahal tabut perjanjian TUHAN itu ada di bawah tenda-tenda. c "

1 Korintus 3:16

Konteks
3:16 Tidak tahukah kamu, bahwa kamu adalah bait Allah 3  k  dan bahwa Roh Allah diam di dalam kamu? l 

1 Korintus 1:22

Konteks
1:22 Orang-orang Yahudi menghendaki tanda s  dan orang-orang Yunani mencari hikmat,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[12:5]  1 Full Life : TEMPAT YANG AKAN DIPILIH TUHAN, ALLAHMU.

Nas : Ul 12:5

Bangsa Israel bukan saja diharuskan menyembah Tuhan di dalam rumah tangga, tetapi juga di tempat yang ditentukan Allah sendiri (akhirnya bait suci di Yerusalem). Orang percaya masih memerlukan tempat umum untuk bertemu dengan sesama orang percaya untuk menyembah Allah dan berseru kepada-Nya dengan iman. Tempat itu harus merupakan "kediaman-Nya untuk menegakkan nama-Nya" (ayat Ul 12:5), yaitu suatu tempat di mana firman-Nya sungguh-sungguh dipercaya, Roh-Nya hadir dan kekudusan merupakan ciri khas kehidupan umat-Nya (bd. 1Kor 1:2).

[17:1]  2 Full Life : PERJANJIAN ALLAH DENGAN DAUD.

Nas : 1Taw 17:1-27

Pasal 1Taw 17:1-27 hampir sama dengan 2Sam 7:1-29;

lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN DAUD,

mengenai berbagai aspek perjanjian ini.

[3:16]  3 Full Life : KAMU ADALAH BAIT ALLAH.

Nas : 1Kor 3:16

Yang ditekankan di sini ialah seluruh jemaat orang percaya sebagai Bait Allah dan tempat kediaman Roh (bd. ayat 1Kor 3:9; 2Kor 6:16; Ef 2:21). Selaku Bait Allah di tengah-tengah lingkungan yang bobrok, umat Allah di Korintus tidak boleh berpartisipasi dalam kejahatan yang lazim dalam masyarakat itu, tetapi mereka harus menolak segala bentuk kebejatan. Bait Allah harus kudus (ayat 1Kor 3:17) karena Allah itu kudus (bd. 1Pet 1:14-16;

lihat art. BAIT SUCI).



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA